ArtikelKulinerPariwisataTravelling

4 <em>Cafe</em> di Cipete yang Wajib Dicoba!

Mana nih Sobat Madina yang warga JakSel? Kali ini MiDin hadir dengan rekomendasi cafe di Cipete yang boleh banget masuk dalam list cafehopping-mu itu. 

Dengan rating di Google di atas 4.5, belum banyak yang jamah juga nih cafecafe di Cipete berikut ini. Yuk simak informasinya

Kopislashtea (Rating 4,7)

Coffee shop yang satu ini bernaung dibawah Abuba Steak. Tempatnya punya suasana yang enak, menu-menunya juga cukup terjangkau.

Cafe di Cipete yang satu ini punya ambience yang bagus. Interiornya cukup unik dengan pilihan berbagai tempat duduk mulai dari lesehan, sofa, atau di kursi ayunan dengan tali. Perpaduan warna ruangan yang dominan warna earth tone dengan pemandangan hijau di luar, bisa jadi kombinasi yang luar biasa buat sedikit memanjakan mata Sobat Madina.

Ruangan cafe ini memang terbilang kecil, tapi justru itu yang membuat suasananya nyaman dan hening. Cukup nyaman deh buat jadi lokasi kerja seharian. Buat Sobat Madina yang gak terlalu suka kopi, gak usah khawatir karena kamu bisa menikmati menu tehnya.

Pokoknya Kopislashtea bisa banget dijadiin tempat pilihan buat kerja atau sekadar hangout sama bestie.

Alamat: Jl. Cipete Raya No.mor 14a, RT.9/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410

Jam Operasional: Setiap hari, pukul 10:00 – 22:00 WIB

Selibar Coffee (Rating 4,9)

Menurut MiDin tempat yang satu ini cukup nyaman untuk work from cafe. Soalnya suasananya tenang, gak terlalu ramai, dan pilihan musik di playlist-nya juga nyaman di kuping. Lokasinya mudah dijangkau kendaraan. Selain itu area parkirnya juga luas. 

Di bagian dalam cafe, interiornya terbilang bagus. Konsepnya minimalis dengan dominasi warna putih. Ada ornamen biji kopi di bagian dinding, yang lumayan bakal menarik perhatian mata kamu pas ngelewatinnya.

Karena Selibar Coffee buka dari pagi di weekend, sering banget dikunjungin sama mereka yang habis sepedaan. Selain itu, komunitas pesepeda juga sering kumpul-kumpul di kafe yang satu ini.

Harga mulai dari Rp. 15.000 untuk minuman dan Rp. 30.000 untuk makanan. 

Alamat: Jl. Cipete Raya No.64, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430

Jam Operasional: 

Senin – Kamis, pukul 09:00 – 21:00 WIB

Jum’at, pukul 09:00 – 22:00 WIB

Sabtu – Minggu, pukul 07:00 – 22:00 WIB

Kukira Coffee & Art Space (Rating 4,8)

Di cafe yang satu ini MiDin rekomendasi banget makanannya deh. Kombinasi menyantap makanan yang lezat dengan pemandangan ruang seni yang indah, adalah penggambaran yang tepat buat cafe di Cipete yang satu ini.

Desain interiornya minimalis, yang mengedepankan sentuhan seni. Selain seni, dilengkapi juga dengan sentuhan alam supaya bikin pengunjung makin nyaman. Kukira Coffee & Art Space bisa jadi pilihan tempat bekerja buat Sobat Madina, atau untuk sekadar hangout dan ngabisin waktu bareng teman.

Karena suasananya homey dan tenang, bisa jadi pilihan juga nih buat Sobat Madina yang butuh tempat nyari inspirasi. Harga menunya mulai dari Rp. 25.000

Alamat: Jl. Cipete Raya No.45, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12420

Jam Operasional: 

Senin – Kamis, pukul 10:00 – 22:00 WIB

Jum’at – Sabtu pukul 10:00 – 23:30 WIB

Minggu, pukul 07:30 – 21:00 WIB

Teduh Coffee (Rating 4,6) 

Tempat yang satu ini konsepnya semi outdoor dengan ruang terbuka. Walaupun ukuran cafe-nya gak terlalu besar, tapi nyaman kok buat nongkrong. Sesuai sama namanya, teduh banget karena beneran dikelilingi beberapa pohon dengan ukuran sedang. Cocok buat kumpul sore-sore sama teman, sambari lebih menyatu dengan alam. 

Suasana Teduh Coffee ini adem, dan pastinya asri banget. Lokasinya ada di dalam pemukiman warga, jadi gak bising sama suara kendaraan yang lalu lalang di jalan raya.

Rekomendasi minuman yang harus banget Sobat Madina coba, namanya Hitam Manis. Kopi hitam dari Garut, yang dicampur dengan madu dan lemon. Rasanya seger karena ada lemonnya, dan pastinya manis daru madunya. Cocok buat Sobat Madina yang gak biasa ngopi tapi pengen coba kopi. Kisaran harganya mulai dari Rp. 10.000.

Alamat: Jl. Cipete VIII No.93A, RT.3/RW.4, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410

Jam Operasional: Senin – Minggu, pukul 09:00 – 22:00 WIB

Madinaworld.id

Related Articles

Back to top button